Kamis, 08 Desember 2011

Republika Online

Republika Online


Minum Teh Hitam Bisa Kurangi Tingkat Stres

Posted: 08 Dec 2011 07:15 PM PST

REPUBLIKA.CO.ID - Teh hitam, sama seperti teh hijau, dipetik dari tanaman yang disebut Camellia sinensis. Daun teh hitam direndam sedemikian rupa sehingga memberikan warna gelap ketika diseduh. Tidak seperti teh hijau, antioksidan yang ada dalam teh hitam hilang setelah proses pengolahan.

Namun, bukan berarti teh hitam tak memiliki khasiat untuk kesehatan. Teh hitam juga memiliki banyak manfaat yang berguna bagi tubuh.
 
Minum teh hitam secangkir sehari dapat membantu melembabkan kulit. Teh hitam juga dapat menyeimbangkan kadar hormon, sehingga bisa mengurangi stres. Teh hitam juga dpat menyeimbangkan tingkat kolesterol dalam tubuh sehingga mengurangi risiko stroke.
 
Teh hitam memiliki kandungan kafein sangat rendah sehingga memberikan efek baik untuk sirkulasi darah. Ada salah satu bagian dari teh hitam yang disebut fluorida. Floride bermanfaat dalam kesehatan mulut dan tulang. Teh hitam juga mengandung flavonoid seperti yang ditemukan dalam apel. Minuman ini  tidak hanya membantu untuk melawan bakteri, tetapi juga memperkuat sistem kekebalan tubuh.
 
Ampas teh juga dapat digunakan untuk mengurangi bengkak di mata. Jika ingin mencoba, kantong teh hitam disimpan di kulkas lalu dipijat-pijatkan pada area mata.

Full content generated by Get Full RSS.

Yuk Pertajam Daya Ingat dengan Cara Mudah, Santap Daging Ayam dan Telur

Posted: 07 Dec 2011 10:58 PM PST

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Tak perlu repot bila anda ingin mendongkrak daya ingat si kecil, atau bahkan anda sendiri. Cuku menyantap ayam dan telur secara rutin.

Ayam dan telur ternyata bisa meningkatkan kemampuan fungsi daya ingat, ungkap sebuah penelitian. Rahasinya pada kandungan esensial "kolin" yang ditemukan pada telur akan menajamkan otak yang mengalami penuaan, ujar laporan itu.

Rhoda Au dan timnya sesama peneliti dari Boston University School of Medicine yang melakukan penelitian kesehatan jangka panjang pada 1.400 orang dewasa, yang berjangka 10 tahun, seperti dikutip dari New York Daily News.

Mereka menemukan bahwa para partisipan yang mengonsumsi paket diet dengan banyak kandungan kolin mengalami peforma daya ingat yang lebih baik dan tidak mengalami perubahan otak yang terkait dengan demensia ketimbang mereka yang mengonsumsi kolin yang sedikit dalam diet mereka.

Makanan lain yang tinggi kolin menurut laman berita Australia ninemsn.com.au adalah termasuk tumbuhan polong seperti kedelai dan kacang merah, ikan laut, hati dan susu.

Menurut surat kabar The Huffington Post UK, Rhoda Au mengatakan bahwa "Tak ada satupun zat gizi yang menjadi senjata ajaib untuk melawan demensia.

Full content generated by Get Full RSS.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar