Senin, 19 Desember 2011

KOMPASentertainment

KOMPASentertainment


Iis Dahlia Diprotes Raul Lemos

Posted: 19 Dec 2011 08:45 PM PST

JAKARTA, KOMPAS.com - Pedangdut Iis Dahlia mengaku baru kembali dari Dili, Timor Leste. Kehadirannya di sana, kata pelantun 'Bunga Seroja', itu untuk menghadiri undangan sahabatnya, Krisdayanti (KD), yang mengadakan syukuran anaknya, Ariannha Amora Lemos. Sebagai sahabat, Iis Dahlia tentu tak ingin datang mengunjungi sahabat dengan tangan kosong. Ia pun memutuskan membawa buah tangan yang cukup unik. Apa itu? 

"Saya bawa jengkol. Ada teman kita, orang Padang, yang  jago masak rendang jengkol. Kita yang dateng kan pecinta jengkol jadi kita bawa buat masak di sana," ucap Iis Dahlia saat ditemui di Studio Hanggar, Pancoran, Jakarta, Senin (19/12/2011).

Sayangnya, usaha untuk membawa jengkol ke Dili tidaklah mudah. Bahan pangan yang juga disebut Pithecollobium Jiringa itu, harus ditahan di pihak imigrasi Dili. Perdebatan alot pun sempat terjadi, namun akhirnya bisa lolos dan dimasak di rumah KD.

Sial, saat dimasak, Iis malah dapat protes dari  Raul Lemos, suami KD. Alasannya, Raul agak alergi dengan dengan bau jengkol yang menyerebak ke seluruh ruangan.

"Ternyata pas direbus baunya ke seluruh ruangan rumah. Kata Raul gini, 'Kalau saya tahu jengkol baunya kayak gini pas masak di rumah, saya enggak kasih keluar (dari imigrasi)'", ungkap Iis lalu tertawa.

Dalam acara tersebut, seluruh keluarga KD dan Raul hadir. Yuni Shara dan Trenggono, ayah KD dan Yuni, juga turut hadir dalam acara syukuran tersebut.

Full content generated by Get Full RSS.

Diisukan Meninggal, Bon Jovi Mejeng di FB

Posted: 19 Dec 2011 06:39 PM PST

LOS ANGELES, KOMPAS.com -- Kabar kematian datang kepada vokalis Jon Bon Jovi. Ia diisukan telah meninggal dunia setelah menderita serangan jantung.

Sebuah kabar mengejutkan itu tersebar lewat microblogging Twitter. Isinya, bintang rock itu ditemukan dalam keadaan koma di sebuah hotel di New Jersey dan harus dilarikan ke rumah sakit. Dia diyakini menderita serangan jantung.

Begitulah kira-kira pesan yang menyebar seketika ke seluruh jagat negeri. Tak pelak, kabar itu mengejutkan dan membuat para penggemarnya bertanya-tanya mengenai kebenaran kabar tersebut.

Hasilnya? Bon Jovi hanya korban berita bohong. Juru bicara Bon Jovi menegaskan bahwa kabar itu 100 persen bohong.

"Bon Jovi tak mati. Dia dalam keadaan sehat dan baik-baik saja," kata juru bicara Bon Jovi.

Menurut sang jubir, kabar yang benar tentang Bon Jovi adalah bahwa ia akan tampil di acara penggalangan dana malam ini di New Jersey.

Demi meyakinkan para penggemarnya, Bon Jovi bahkan memilih mejeng di situs jejaring Facebook sembari memperlihatkan selembar kertas yang bertuliskan "Heaven Looks a lot like New Jersey," lengkap dengan jam dan tanggalnya. "Dec. 19th 2011 - 6:00"

Setelah pemunculan foto sang bintang, reaksi pun bermunculan menanggapi foto tersebut.

Ucapan syukur datang dari para penggemarnya atas kesehatan sang bintang. Tak cuma itu, hujatan dan umpatan pun dilayangkan kepada mereka yang mengabarkan berita bohong mengenai kematian Bon Jovi.

"God bless you Jon!!! Hope the bastards that started this rumor get caught and get what they deserve. ♥♥♥LOVE YOU FOREVER♥♥♥ (by the way: you look "hot as hell"LOL LOVE YOUUUUUU)," tulis Fernanda Gr, seorang penggemar berat Bon Jovi.

Full content generated by Get Full RSS.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar